putri bali rental mobil di bali

Kegiatan Seru Sambil Menikmati Sunset Tanah Lot

sunset Tanah Lot

Banyak yang bilang Bali cukup identik dengan pantainya. Tidak salah sih, sebab Bali punya pantai dengan nama serta keunikan yang beragam seperti Tanah Lot. Seringnya para wisatawan datang ke sana untuk menikmati sunset Tanah Lot yang terlihat cukup memukau.

Matahari tenggelam memang terlihat indah dan banyak orang sengaja menantikan momen tersebut. Nah salah satu tempat paling strategis untuk menyaksikan keindahan matahari tenggelam di Bali adalah Tanah Lot. Jika datang ke Bali jangan lupa untuk mampir ke sini.

5 Kegiatan Mengasyikan Sambil Menikmati Sunset Tanah Lot

Datang ke Tanah Lot lupa membawa bekal dan takut kelaparan? Tenang saja karena ada sunset Tanah Lot restaurants yang menjual aneka ragam menu masakan. Selain itu ada banyak hal asik lain yang bisa dilakukan di Tanah Lot. Penasaran? Yuk simak paparan berikut:

1. Menikmati Pemandangan Sunset

Untuk sejumlah orang, datang ke Bali kemudian menikmati panorama alamnya seperti saat matahari tenggelam memang mengesankan. 

Jika bosan hanya berdiri saja, wisatawan juta bisa menikmati sunset sambil berjalan di pesisir pantai. Di tempat ini orang dapat memilih atau melakukan keduanya, yaitu Tanah Lot sunset or sunrise.ย 

Tinggal disesuaikan saja jadwal yang dimiliki untuk menyempatkan diri menikmati momen cantik tersebut. Terlebih jika datang bersamaan dengan air laut surut. Pengunjung pun bisa menyaksikan batuan berukuran besar di tempat tersebut.

2. Berkunjung ke Pulau Karang

Aktivitas mengasyikan berikutnya saat singgah di Tanah Lot yakni mendatangi wisata Pulau Karang. Untuk bisa sampai ke pura yang terdapat di Tanah Lot, orang bisa menempuhnya dengan cara jalan kaki ketika air laut tengah surut. 

Namun saat air laut pasang tempat ini nampak layaknya karang yang berlokasi di tengah laut. Nantinya ada dia jenis pura yang lokasinya tidak sama. Yang pertama sering dikenal dengan Pura Luhur, sedangkan yang kedua adalah Pura Batu Bolong.

3. Berkunjung ke Gua Air Suci

Merasa bosan dengan liburan yang begitu terus? Saatnya mencoba destinasi wisata Gua Air Suci yang berada di sekitar Tanah Lot Temple. Seperti nama wisata yang dipakai, masyarakat setempat memang mengeramatkan air satu ini.

Pasalnya air ini sering kali dipakai untuk melakukan ibadah dalam agama Hindu. Meski begitu pengunjung boleh saja mengambil airnya untuk diminum, mencuci tangan serta wajah. Menurut informasi, rasa air di sini lumayan segar cocok untuk orang yang kehausan.

4. Melihat Upacara Keagamaan

Datang ke Bali selain menikmati sunset Tanah Lot juga bisa melihat kearifan budaya dan tradisi di sana. Misalnya seperti tradisi upacara keagamaan yang mungkin tak bisa dijumpai di wilayah lain. Satu diantara upacara tersebut punya nama upacara Piodalan.

Untuk yang belum tahu, Piodalan merupakan sebutan bagi hari jadi pura. Upacara ini umumnya diadakan setiap 210 hari sekali didasarkan atas ketetapan kalender Saka. Orang yang datang ke sini bertepatan dengan Piodalan memang cukup beruntung bisa menyaksikannya.

5. Mengabadikan Momen

Berwisata ke Tanah Lot namun bingung karena merupakan waktu pertama kali? Tanah Lot sunset tour bisa menjadi pilihan. Ada banyak hal menarik yang bisa dinikmati saat berkunjung ke Tanah Lot.

Seperti halnya menikmati indahnya pemandangan matahari tenggelam di Tanah Lot memang lumayan seru. Banyak turis yang mengabadikan momen tersebut untuk kenang-kenangan nantinya.

Penutup

Itulah sekelumit ulasan terkait Keseruan sambil menikmati sunset Tanah Lot yang terkenal memukau. Jadi mulai sekarang Tanah Lot bisa menjadi tujuan wisata ke Bali berikutnya nih. Ajak juga teman dan saudara supaya liburan tidak membosankan. 

Putri Bali Rental pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman, murah  dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
Sewa Mobil Bali
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
Open chat
Hello๐Ÿ‘‹
Can we help you?
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram