putri bali rental mobil di bali

Desa Wisata di Bali yang Wajib Dikunjungi

desa wisata di Bali

Bali menjadi tempat tujuan wisata lantaran menawarkan keindahan alamnya dan kebudayaan yang masih senantiasa terjaga. Oleh karena itu, Bali tidak hanya memiliki pantai sebagai daya tawar, melainkan juga desa wisata dengan kebudayaannya. Lantas, apa saja desa wisata di Bali yang rekomended untuk dikunjungi?

Tempat wisata di Bali begitu banyak, sehingga wajar saja apabila para wisatawan dibuat pusing menentukan destinasi yang hendak dikunjungi. Namun, jika Anda menghendaki untuk berlibur di desa yang menawarkan nuansa khas, maka Anda bisa mengunjungi desa wisata baru di Bali. 

Rekomendasi Desa Wisata di Bali

Di tengah hingar bingar keramaian kota yang membuat penat, beberapa desa di Bali menawarkan nuansa khas dengan kebudayaan masyarakatnya yang kerap menarik perhatian wisatawan. Nah, bagi Anda yang baru pertama kali ke Bali, berikut ini akan disajikan beberapa rekomendasi desa di Bali yang terkenal sebagai desa wisata. 

1. Desa Panglipuran

Desa wisata Panglipuran Bali terletak di Kelurahan Kubu, Kabupaten Bangli, tepatnya berada di dataran tinggi sekitar Gunung Batur. Nah, bagi Anda yang menghendaki untuk beristirahat sejenak dari kepenatan kota, des aini menawarkan nuansa tenang dan asri. 

Adapun nama des aini diambil dari Pangeling Pura, yakni tempat suci untuk mengenang para leluhur. Anda tidak hanya akan menikmati udara sejuk, melainkan juga akan disuguhkan berbagai bentuk bangunan yang menarik. 

Sebab, bentuk bangunan rumah di sana terasa seragam sehingga dapat memanjakan mata yang melihatnya. Sebenarnya, rumah yang dibuat dengan desain yang sama memiliki makna yang menandakan bahwa masyarakat di sana masih hidup berdampingan secara harmonis. 

Namun, yang perlu Anda ketahui, di desa wisata yang satu ini terdapat sebuah adat yang masih berlaku. Di antaranya adalah larangan bagi proa untuk memiliki istri lebih dari satu. Apabila hal itu dilanggar, mereka akan dikucilkan dalam sebuah tempat yang Bernama Karang Memadu.

2. Desa Tigawasa

Desa Tigawasa ini terletak di Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng. Untuk sampai pada desa wisata ini, Anda perlu melewati medan dengan ketinggian kurang lebih 500 hingga 700 meter dari permukaan laut. 

Di sana Anda akan mampu dimanjakan dengan hamparan perkebunan dan sawah yang masih sangat asri. Bahkan Anda bisa menikmati pemandangan tersebut di tengah semilir udara sejuk udara di Kubu Alam.

Kubu Alam sendiri merupakan sebuah tempat persinggahan masyarakat yang melintasi jalur Desa Tigawasa dari arah Denpasar-Singaraja. Adapun salah satu tradisi unik desa ini adalah tidak adanya pembakaran mayat dalam Upacara Ngaben. 

3. Desa Sidatapa

Jumlah desa di Bali sangatlah banyak, akan tetapi yang populer dikunjungi oleh para wisatawan salah satunya adalah Desa Sidatapa. Desa ini merupkan desa tua yang berada di Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng. 

Untuk sampai pada desa Sidatapa ini, Anda harus melalui medan setinggi 450 mdpl. Selain mempelajari sejarah dan kebudayaan setempat, Anda pun bisa melihat berbagai rumah kuno. Rumah-rumah kuno yang berada di wilayah ini biasanya disebut dengan Bale Gajah Tumpang Satu.

Rumah tersebut cukup unik dibanding dengan rumah pada umumnya. Sebab, rumah tersebut memiliki bangunan yang membelakangi jalan, temboknya yang terbuat dari tanah, dan memiliki 12 tiang penyangga yang menggunakan kayu.

Selain itu, terdapat tempat wisata air terjun tak jauh dari desa wisata Sidatapa. Oleh karena itu, desa Sidatapa ini menjadi salah satu rekomendasi desa wisata di Bali yang wajib Anda kunjungi. 

Nah, demikian uraian Putri Bali Rental mengenai desa wisata di Bali yang dapat Anda kunjungi ketika berlibur ke Bali.ย Liburan anda akan lebih menyenangkan jika sewa mobil dengan sopir karena anda tidak akan lelah keliling Bali.

Putri Bali Rental pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman, murah  dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
Sewa Mobil Bali
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
Open chat
Hello๐Ÿ‘‹
Can we help you?
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram