putri bali rental mobil di bali

Pesta Kesenian Bali, Ada Apa Saja Disana?

Pesta Kesenian Bali

Apakah Anda ingin belajar tentang budaya Bali? Kali ini kita akan membahas mengenai Pesta Kesenian Bali yang menjadi pusat kebudayaan Bali. Pastikan Anda tidak melewatkan kesempatan untuk melihat keunikan budaya dari seluruh kabupaten di Bali.

Mengenal Pesta Kesenian Bali

Bali memiliki budaya yang unik untuk dipelajari, terdapat berbagai budaya mulai dari tarian, nyanyian, busana adat, dan lain-lain. Keunikan ini bisa dilihat dalam kegiatan pesta rakyat yang dikenal dengan sebutan PKB.

Kegiatan PKB dilaksanakan setiap tahun yang dilaksanakan pada bulan Juni-Juli. Kegiatan ini dilaksanakan selama sebulan penuh dengan berbagai rangkaian dari pembukaan, parade, pegelaran, dan wisata kuliner.

Silakan datang ke art centre Bali untuk melihat pameran budaya Bali yang telah dirancang sedemikian rupa. Anda bisa datang saat sore hari supaya bisa melihat penampilan seni dari setiap kabupaten di Bali.

Selain itu, PKB juga bisa menjadi pusat oleh-oleh Bali karena Anda akan menemukan berbagai pernak-pernik yang bisa dibeli untuk oleh-oleh. Jika ingin melihat kesenian Bali, maka Anda bisa datang ke Bali pada pertengahan tahun.

Apa Saja yang Ada di Pesta Kesenian Bali?

Tertarik untuk datang ke PKB? Sekarang kita akan membahas mengenai apa saja yang ada di Pesta Kesenian Bali. Beberapa hal yang bisa Anda lihat saat berkunjung ke PKB, sebagai berikut:

1. Parade Kesenian

Jika Anda beruntung, maka Anda bisa melihat Parade Kesenian yang biasanya dilaksanakan di hari pertama pembukaan PKB. Anda bisa melihat parade seni yang dibawakan oleh seluruh kabupaten di Bali.

Biasanya peserta parade akan berjalan di kawasan jalan Renon, Anda bisa datang langsung untuk melihatnya. Silakan luangkan waktu Anda setelah berjalan-jalan melihat destinasi unik kabupaten di Bali.

2. Panggung Seni

Tidak hanya menampilkan parade saja, Anda bisa menyaksikan berbagai pagelaran seni yang ditampilkan setiap hari. Setiap kabupaten akan membuat pertunjukkan yang akan ditampilkan di PKB. Penampilan ini bisa ditonton secara gratis sehingga itu akan sangat menyenangkan.

Pastikan saja Anda datang lebih awal untuk menontong pagelaran ini. Hal ini disebabkan karena PKB termasuk pusat kesenian Bali yang terkenal. Sehingga akan sangat ramai pengunjung yang akan datang untuk menonton.

3. Pameran Budaya

Keunikan lainnya yang bisa Anda lihat saat PKB adalah adanya pameran Budaya. Anda bisa melihat ciri khas budaya yang dimiliki setiap kabupaten di Bali dengan melihat hasil karyanya. Anda bisa memilih oleh-oleh terbaik di tempat ini.

Tidak hanya untuk membeli oleh-oleh, Anda juga bisa mempelajari budaya yang dipamerkan. Anda bisa bertanya mengenai hasil karya yang dipamerkan. Hal ini akan menambah pengetahuan Anda saat berkunjung ke destinasi wisata Bali lainnya.

4. Wisata Kuliner

Anda harus menemukan jasa sewa mobil Bali terbaik yang bisa mengantarkan Anda ke PKB. Hal ini penting supaya Anda bisa berwisata kuliner di sana. Anda bisa menikmati berbagai jenis makanan pada saat PKB berlangsung dengan harga terjangkau.

Tidak kalah dari restoran All You Can Eat di Bali, Anda bisa menemukan berbagai makanan khas Korea, Jepang, dan makanan viral lainnya. Pastikan saja Anda membawa uang yang cukup supaya bisa makan sepuasnya.

Pastikan Anda meluangkan waktu untuk datang ke Pesta Kesenian Bali yang dilaksanakan setiap tahun. Silakan hubungi Putri Bali Rental untuk mendapatkan pelayanan jasa sewa mobil terbaik di Bali.

Putri Bali Rental pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman, murah  dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram