Villa mewah The Edge Bali merupakan kolam renang di resor mewah bintang 5. Pemandangan yang disuguhkan dari atas tebing pun sungguh memanjakan mata setiap wisatawan. Selain itu, resort mewah The Edge ini terletak di atas tebing kapur.
Letaknya yang berada di ketinggian 161,5 meter membuat hotel mewah Bali ini memiliki pemandangan yang indah. Setiap tamu dapat menikmati panorama Samudera Hindia yang menakjubkan langsung dari balkon kamar, cocok untuk Anda yang ingin bersantai.
The Edge sendiri adalah salah satu villa atau resort mewah bintang 5 yang bisa Anda temukan saat pergi ke Bali. Villa ini menawarkan 1 hingga 5 kamar untuk Anda bagikan bersama pasangan atau keluarga.
Saat liburan ke Bali dan menginap di The Edge, Anda akan mendapatkan banyak layanan dan fasilitas menarik. Salah satu layanan terbaik yang biasa Anda temukan di The Edge adalah akses gratis ke kolam renang The Edge.
Anda dapat menggunakan kolam renang di The Edge kapanpun Anda mau selama menginap di resto villa mewah The Edge tersebut.
Selain bisa mengakses The Edge dengan mudah, Anda yang menginap di sini juga akan mendapatkan banyak layanan lainnya seperti sarapan gratis di kolam renang, resepsi sore hari dan juga layanan antar-jemput bandara.
Kolam renang mewah Oneeighty menjadi salah satu fasilitas andalan resor The Edge Bali. Terdapat kamar โthe Oneโ yang memiliki kolam renang, taman, balkon pribadi, dan butler.
Selain itu, terdapat 7 kamar lainnya yang juga memiliki panorama menghadap ke laut. Berbagai fasilitas lainnya meliputi klub lengkap dengan karaoke, bowling, ruang bioskop, DJ booth, dan private lounge.
Ada juga tempat untuk gym dan bermain tenis. Namun dari semua fasilitas yang ada, infinity pool lah yang paling menarik.
The Edge pool terletak di Uluwatu, tepatnya di Jalan Pura Goa Lempeh, Banjar Dinas Kangin. Kolam renang hotel mewah ini dekat dengan tempat wisata menarik seperti Garuda Wisnu Kencana dan Pura Uluwatu.
Hal ini memungkinkan Anda untuk menginap di The Edge Bali, sambil menikmati Oneeighty dan juga berwisata ke tempat wisata khas Bali lainnya.
Hanya saja, untuk menikmati semua fasilitas dan pengalaman di atas, Anda perlu merogoh kocek dalam-dalam. Hal ini karena fasilitas dan pengalaman bintang 5 yang sulit Anda temukan di tempat lain.
Pada dasarnya, harga hotel mewah The Edge dapat berubah, tergantung tanggal yang Anda pilih. Biasanya, Anda perlu merogoh kocek mulai dari Rp 15 juta per malam. Namun, harga bisa lebih mahal saat peak season, misalnya saat musim panas atau tahun baru.
Meskipun cukup mahal, The Edge menawarkan akomodasi berupa villa mewah dan luas dengan fasilitas kolam renang pribadi, sistem home entertainment, WiFi gratis, dapur, ruang cerutu, dan lain sebagainya.
Dari kamar tersebut, Anda bisa langsung menikmati indahnya pemandangan dari birunya hamparan Samudra Hindia.
Dengan segala keindahannya, resort villa mewah The Edge bisa menjadi referensi akomodasi yang tepat bagi Anda dan keluarga atau juga bisa digunakan sebagai tempat melangsungkan pernikahan.
Bagi Anda yang ingin merasakan sensasi menikah di tepi tebing, tempat ini bisa menjadi alternatif terbaik untuk Anda dan pasangan.Mengingat budget di The Edge Bali tidak murah, persiapkan dompet Anda sekarang juga. Jadi, kapan Anda akan wisata ke Bali? Nah, bagi Anda yang mungkin sedang wisata ke Bali dan butuh jasa sewa mobil untuk jalan-jalan ke The Edge, tentunya bisa sekali menggunakan jasa sewa mobil di Putri Bali Rental.ย